Bangkit dari Lower Bracket, BOOM Esports Raih Tiket ke America Minor 2020

Eric Soejatno
03/06/2020 12:59 WIB
Bangkit dari Lower Bracket, BOOM Esports Raih Tiket ke America Minor 2020

Debut impresif ditunjukkan BOOM Esports pasca akuisisi roster dari tim Brazil. Mereka berhasil memastikan tempat di Americas Minor Championship untuk ESL One RIo 2020 . Mempertemukan 8 tim Amerika Selatan, perjuangan Felps dan kawan-kawan untuk bisa lolos tidak mudah karena mereka bartanding dari lower bracket .

BOOM takluk di pertandingan pertama mereka ketika melawan TeamOne dengan skor 2-0 (16-19 dan 14-16). Terjatuh ke lower bracket, BOOM mulai bangkit dengan mengalahkan W7M dan Imperial .

Kembali bertemu TeamOne, kali ini mereka tampil ganas. BOOM hanya memberikan 1 poin kepada lawan dan sukses meraih map pertama dengan skor telak 16-1. Berlanjut di map kedua, BOOM kembali menunjukkan dominasinya dan mengandaskan Team One diangka 16-9.

Menghadapi Isurus di babak penentuan, BOOM menutup map pertama dengan kemenangan, 16-4. Memasuki map kedua, Isurus memimpin sampai half time dengan skor 9-6. Namun BOOM menyamakan skor menjadi 15-15 dan memaksa overtime. Akhirnya, BOOM berhasil meraih game kedua, 19-16 dan juga memastikan tempat di America Minor menyusul Red Canids .

America Minor akan dimulai pada tanggal 26 Maret. Selain BOOM dan Red Canids, mereka akan menghadapi 6 tim dari kualifikasi region Amerika Utara. Salah satu tim yang mengikuti adalah Gen.G , tim yang saat ini dibela Hansel “BnTeT” Ferdinand .  Peringkat 1 dan 2 berhak langsung lolos ke tahap New Challenger di ESL One Rio. Sedangkan peringkat 3 America Minor bertarung melawan peringkat 3 dari kualifikasi Asia, Eropa, dan CIS.

Turnamen selanjutnya yang diikuti BOOM adalah ESL Pro League Season 11. BOOM Esports tergabung di grup C bersama mousesports, Team Liquid, 100 Thieves, Virtus Pro, dan Renegades. Felps dan kawan-kawan akan mulai bertarung pada tanggal 26 Maret dengan menghadapi 100 Thieves di pertandingan pembuka.